Posting kali ini, aku akan membahas tentang obyek wisata Curup Lawang Agung. obyek wisata Curup Lawang Agung ini terdapat dikecamatan Muara Payang kabupaten Lahat. obyek wisata ini masih sangat alami, sayangnya pemerintah kabupaten Lahat, belum mejadikan tempat ini sebagai salah satu tempat obyek wisata. padahal tempat ini adalah salah satu tempat yang menarik untuk d kunjungi oleh para Wisatawan.
Obyek Wissata ini cukup terkenal diseputar kota Pagaralam. walaupun tempatnya bukan termaasuk wilayah kota Pagaralam, tetapi semua warga Pagaralam pasti tahu tentang Curup Lawang AgungPagaralam ini. karena jarak dan tradisi warga daerah ini sama dengan tradisi warga , bahasa yang digunakan juga sama.
saya juga berharap kedepannya daerah ini dan beberapa kecamatan yang ada disekitarnya bergabung dengan kota Pagaralam, karena daerah ini dulunya masih termasuk kerajaan BESEMAH(Pagaralam).
skrg kita bahas lagi tenta obyek wisata Curup Lawang Agung. untuk menempuh obyek wisata Curup Lawang Agung, wisatawan harus menempuh jarak kurang lebih 8-9km dari kecamatan Jarai kabupaten Lahat, dan jika wisatawan datang dari kota Pagaralam, maka jarak yang akan di tempuh antara 30-35km. tapi tenang, kendaraan umum yang melalui tempat ini banyak ko, jadi jika Wisatawan tidak akan kesulitan mencapai tempat ini.
jika pengunjung suka dengan panjat tebing, maka Curup Lawang Agung adalah tempat yang sangat pantas untuk anda kunjungi, karena selain terdapat air terjun, dinding-dinding batu yang terjulang tinggi di sekeliling Curup Lawang Agung ini bisa anda panjat, tapi dengan catatan bawa peralatan sendiri tentunya, karena ditempat ini tidak ada penyewaan peralatan panjat tebing.
nah sampai disini dulu cerita tentang obyek wisata Curup Lawang Agung.
tunggu cerita tentang Obyek-obyek wisata lain diposting berikutnya ya...
^_*
bangga rasanya menjadi warga kota pagaralam karena kota pagaralam mempunyai tempat-tempat wisata yang indah
BalasHapus